Back

Akun

1. Akses ke situs https://npmfoundation.com/ melaui browser.
2. Klik tombol DAFTAR di kanan atas.
3. Isi data diri kemudian klik Daftar atau dapat memilih untuk masuk dengan akun Facebook atau Google.
4. Jika memilih melalui Facebook atau Google silahkan login ke akun yang akan digunakan.
5. Jika tidak silahkan melengkapi data diri pada kolom yang sudah disediakan. Untuk Nama Lengkap harap diisi dengan nama yang sesuai dengan identitas karena nama akan dicantumkan pada sertifikat.

Silahkan ikuti langkah-langkah berikut:

1. Pastikan koneksi internet lancar dan stabil.
2. Perbaharui Aplikasi ke versi terbaru.
3. Login menggunakan Google jika sebelumnya mendaftar dengan akun Google.

1. Masuk ke menu akun.
2. Kemudian klik Setting.
3. Masukan kata sandi / password baru pada kolom New Password
4. Klik Save Changes.

Aktivitas Umum

Silahkan mengikuti beberapa langkah berikut:

1. Pastikan sudah memiliki akun di NPM, kemudian masuk ke halaman depan NPM Foundation
2. Setelah itu silahkan cari kelas yang diminati melalui tombol Edukasi atau menggunakan Search Bar yang tersedia di bagian kiri atas halaman.

3. Jika sudah menemukan kelas yang diminati, klik kelas tersebut untuk dibawa ke halaman depan Kelas.
4. Pada halaman depan Kelas dapat melihat deskripsi kelas, tujuan pelatihan, metode ajar, dan kurikulum kelas. Klik pada tombol GABUNG KE KELAS untuk lanjut ke proses checkout kelas.
5. Pada halaman checkout silahkan untuk mengisikan data diri berupa nama, email, dan nomor HP atau nomer Whatsapp. Setelah itu silahkan pilih metode pembayaran menggunakan Transfer ke Bank BNI.

Setelah mengisi data diri dan memilih metode pembayaran, silahkan klik tombol BAYAR PESANAN untuk menyelesaikan proses check out.

Program pelatihan yang sudah dibeli dapat ditemukan di menu Kelas Saya pada Profil Edukasi NPM Foundation. Setelah ke halaman Kelas Saya, maka program yang sudah dibeli akan muncul pada halaman tersebut

1. Pastikan jaringan internet dalam keadaan stabil dan silahkan untuk mencoba secara berkala.
2. Apabila masih mengalami kendala, silahkan login melalui perangkat lain atau web browser untuk melanjutkan kelas

1. Silahkan ke menu Kelas Saya untuk cek apakah status kelas sudah terselesaikan.
2. Jika status sudah terselesaikan silahkan untuk masuk ke menu Profil NPM
3. Pada menu Profil akan terdapat judul kelas yang sudah diselesaikan.
4. Klik pada judul kelas yang diselesaikan untuk melihat sertfikat kelas.
5. Silahkan memberi rating dan ulasan melalui Google Play Store.

Sertifikat

Silahkan hubungi Customer Care NPM Foundation melalui email support@npmfoundation.com atau WA di nomor +6281 22 394 222 3 dengan menyertakan screenshot sertifikat.

Pembayaran

1. Kelas yang sudah dibeli akan ter-verifikasi selama maksimal 1 hari kerja dan Kelas akan secara otomatis muncul dan dapat diakses pada halaman Profil – Kelas Saya
2. Jika Kamu sudah melakukan pembayaran namun status masih menunggu lebih dari 1 hari kerja, silakan untuk melapor ke customer service kami di support@npmfoundation.com dan mohon menunggu selama 1×24 Jam hingga kelas Kamu dapat akses.

Refund atas pembayaran kelas yang dilakukannya maksimal 3 (tiga) hari setelah pembayaran dilakukan dan tervalidasi. Permintaan refund diajukan ke email support@npmfoundation.com dengan menyertai alasan refund dan foto resi / bukti pembayaran yang telah dilakukan.

Verifikasi refund dilakukan paling lama 3 (tiga) hari. Pengembalian dana akan dilakukan paling lambat 7 (tujuh) hari setelah pengajuan refund anda disetujui. Dana akan dikembalikan secara penuh sesuai jumlah yang anda bayarkan tanpa potongan apapun ke rekening Bank BNI atas nama Siswa. Transfer Refund ke rekening tujuan selain Bank BNI akan dikenakan biaya transfer sebesar Rp 10.000 (sepuluh ribu rupiah) setiap kali transfer.



Pengajuan refund dibatasi oleh ketentuan sebagai berikut:

1. Pengajuan refund dilakukan dalam waktu paling lama 3 (tiga) hari setelah pembayaran dilakukan dan tervalidasi.

2. Kelas yang anda bayarkan tidak dapat diakses paling lama 48 (empat puluh delapan) jam karena kesalahan di pihak NPM dan setelah anda melakukan komplain ke support@npmfoundation.com

3. Materi pengajaran dalam kelas tidak sesuai dengan Kurikulum kelas yang ditunjukkan pada halaman depan kelas.

4. Mentor melakukan tindakan melanggar hukum dan ketentuan konten lewat materi pengajaran dan interaksi.



Pengajuan refund akan otomatis ditolak apabila memenuhi salah satu atau beberapa unsur di bawah ini:

1. Melewati batas waktu 3 (tiga) hari sejak pembayaran tervalidasi.

2. Siswa telah mengakses lebih dari 25% (dua puluh lima persen) materi pengajaran yang ditunjukkan lewat progres siswa dalam kelas.

3. Siswa sebelumnya tidak pernah melakukan komplain gangguan yang ditujukan ke support@npmfoundation.com

4. Permintaan refund didasarkan pada penilaian subjektif Siswa pada cara mengajar, cara belajar, dan materi pengajaran.

5. Permintaan refund dengan alasan yang tidak diatur lewat ketentuan refund.

Sebagai catatan, bila NPM Foundation menemukan bahwa anda menyalahgunakan aturan Refund ini, NPM berhak untuk menolak refund dan memblokir anda sebagai pengguna NPM Foundation.

Jika Anda Memiliki Pertanyaan, Anda Dapat Menghubungi Saya 24/7

Ambil langkah pertama

Silahkan isi biodata Anda pada kolom sebelah kanan untuk mendapatkan informasi yang anda butuhkan pada NPM Foundation.

01

Apa itu NPM

Membantu 130 juta tenaga kerja Indonesia untuk meningkatkan keterampilan dan mendapatkan sertifikasi profesional.
02

Fungsi dan Tugas NPM

Organisasi terpercaya untuk menghimpun, mengelola, dan mempromosikan kekhasan ilmu pengetahuan dari berbagai fakultas dan dana sosial yang didedikasikan untuk membangun kemandirian masyarakat dengan inspirasi kepedulian, toleransi, dan nilai-nilai ekonomi.
03

Seleksi Terbuka NPM

Bermitra dengan Pemerintah Indonesia. Bekerjasama sebagai penyaluran tenaga kerja medis Perawat dan Bidan secara resmi di Timur Tengah sejak 3 April 2020 hingga tahun 2024

Tidak menemukan Jawaban ?